Meski Trend Fashion ala-kekinian, Batik Tetap Jadi Pilihan

September 27, 2018



Dari masa ke masa peradaban manusia terus mengalami kemajuan. Kemajuan itu membuat banyak perubahan yang terjadi. Apalagi, di era millenial saat ini, tentu semakin banyak perubahan yang kita dapati, salah satu dari perubahan itu adalah dunia fashion.

Perubahan dalam dunia fashion membuat setiap manusia, khususnya kaum hawa berusaha untuk tidak ketinggalan. Bahkan anak-anak pun kini menjadikan fashion kekinian sebagai syarat penting untuk berpenampilan. Meskipun harus mengikuti trend mode kekinian, ternyata batik masih tetap eksis di dunia fashion.

Sebagai salah satu kain tradisional yang memiliki berbagai macam jenis yang berasal dari berbagai daerah, memiliki motif yang beragam, dan bisa dipakai dalam situasi formal dan non-formal  membuat batik semakin menarik dari sisi nilai. Bahkan hal ini juga yang menjadikan batik sebagai pesona Indonesia. Ini terbukti dari adanya beberapa pameran batik Indonesia yang dilakukan di luar negeri, salah satu diantaranya adalah pameran ‘Batik for the World’ yang diselenggarakan di Paris beberapa bulan lalu.

Logo BT Batik Trusmi

Melihat hal itu, tentu kita tahu dan yakin bahwa batik memang sudah tidak perlu diragukan lagi ke tenarannya di dunia fashion. Nah, salah satu batik yang tersohor di Indonesia bahkan hingga ke mancanegara adalah BT Batik Trusmi. Batik khas Cirebon yang berpusat di daerah Trusmi, Kabupaten Cirebon ini berbeda dengan batik lainnya. Karena Batik Trusmi ini memiliki ciri khas batik pesisiran dengan keunikan yang terletak pada motif dan warnanya. Inilah yang menjadi suatu kebanggan tersendiri bagi masyarakat Cirebon.

Jadi tidak salah jika lokasi Batik Cirebon ini menjadi salah satu pusat Wisata Cirebon yang wajib dikunjungi. Apalagi kita tahu bahwa pengerajin Batik yang asli dari Cirebon selalu berhasil memikat dan menghipnotis dunia dengan keindahan corak dan motif yang disuguhkan ke ruang publik.

Store Batik Trusmi (Jl. Syekh Datul Kahfi No 148 Plered, Cirebon)

Nah, buat kamu yang sedang berkunjung ke Cirebon atau yang telah membuat daftar list liburan ke Cirebon, jangan lupa untuk menyinggahi store Batik Trusmi, karena kamu bisa memastikan dan mengecek secara langsung keindahan warna dan corak dari batik ini. Pasti kamu akan terpesona deh dengan keindahannya yang telah disulap dengan rapi dan menawan.

Motif Mega Mendung (awan)

Jika kamu ingin memborong batik dari pesisir utara Provinsi Jawa Barat ini, pastikan kamu memilih motif yang terbaik yah. Sama seperti batik lain pada umumnya yang memiliki motif andalan, Batik Trusmi juga memiliki beberapa motif andalan, yakni bernama Mega Mendung (awan), Singa Payung (singa yang dilapisi payung), Naga Saba (naga), dan Taman Arum. Motif-motif andalan tersebut termasuk pada kelompok Wadasan, yang mana Wadasan adalah ornamen klasik batik Cirebon yang menonjolkan batik bangsawan dengan tampilan motif yang banyak dipengaruhi oleh desain empiris Cina.

Selain itu, juga terdapat empat kelompok ornamen Batik Cirebon lainnya yang diklasifikasikan secara umum, yakni diantaranya adalah Geometrik, Byur, Semarangan, dan Pangkaan (Buketan). Hingga saat ini motif-motif andalan tersebut tetap terus dijaga, meskipun terdapat beberapa varian warna, motif, dan bahan baru lainnya yang bermunculan. 

Ayo Cintai Warisan Indonesia

Dengan kekayaan warisan dari nenek moyang yang telah ada itu, betapa senang dan bangganya saya telah terlahir, besar, dan menetap di Indonesia. Sebuah negara yang memiliki batik sebagai warisan budaya. Kini sudah saatnya kita bangga dengan produk-produk lokal yang sampai merambah ke mancanegara. Sudah saatnya kita turut membantu perekonomi rakyat. Kalau bukan kita yang memulai siapa lagi? Kalau tidak sekarang kapan lagi? Semoga kita sama-sama dapat menjaga warisan bangsa dan kekayaan negara, BTAlways Batik.

                    

You Might Also Like

2 komentar

  1. Salam kenal, kak. Aku juga lumayan sering pakai kain batik terutama untuk kondangan.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Salam kenal juga kakak.
      Iya kak. Batik emang selalu jadi pilihan yakan kak? Karena bisa dipakai untuk formal dan non-formal

      Hapus

Ads Here

Sidebar Ads

Like us on Facebook

Follow Instagram