Inovasi AQUA Japan untuk Keluarga Indonesia Lebih Sehat

September 24, 2021


Zaman sekarang ini rasanya kita agak susah lepas dari produk elektronik. Terlebih lagi untuk keperluan rumah tangga, rasanya barang elektronik sudah mendominasi. Bagaimana tidak, supaya bahan makanan awet kita butuh kulkas, untuk membantu dan memudahkan kita mencuci ada mesin cuci, mendinginkan ruangan bisa pakai air conditioner.

Kehadiran produk-produk elektronik tersebut memang sangat membantu tugas rumah tangga sekaligus membuat nyaman keluarga. Nah, dari sekian banyak merek elektronik salah satu merek yang akrab dengan masyarakat Indonesia adalah Sanyo. Selain menawarkan fitur canggih harganya juga terjangkau, sehingga diminati di semua kalangan. Tapi udah pada tahu belum nih kalau Sejak tahun 2015, Sanyo berubah nama menjadi AQUA Japan lho.

Tentang AQUA Japan

AQUA Japan adalah Multi Nasional Brand Home Appliances, dan sesuai dengan namanya, AQUA Japan menghadirkan berbagai produk inovasi terkini dengan teknologi dan kualitas dari Jepang.


Tentunya produk-produk AQUA Japan dapat digunakan oleh semua kalangan. Karena AQUA Japan kini melebarkan sayapnya dengan membidik target pasar kelas atas dengan tetap memperhatikan market saat ini di kelas menengah.

AQUA Japan memiliki beberapa produk. Produk-produk AQUA Japan khususnya big appliances yaitu, Mesin Cuci, Kulkas, TV, AC, Bottle Cooler dan juga Chest Freezer. Selain itu juga ada small home appliances, seperti Blender, Juicer, Microwave, Vacuum Cleaner.

Dengan dukungan lebih dari 450 karyawan berkualitas yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia, kini AQUA Japan memiliki jaringan distribusi yang sangat luas, yakni 17 kantor cabang dan sole agent, serta lebih dari 344 kantor pelayanan service resmi. Distribusi AQUA Japan telah didukung dengan adanya lebih dari belasan ribu outlet penjualan sehingga jaringan distribusi serta pelayanan telah menyebar secara nasional.

Pandemi, AQUA Japan Berinovasi

Nah, untuk mempertahankan eksistensinya di pasar serta menjawab kebutuhan konsumen saat ini, AQUA Japan terus melakukan inovasi lewat produknya yang sudah dilengkapi dengan fitur teknologi untuk mendukung kesehatan. Keren ya?

Pas banget dengan situasi dan kondisi kita di masa pandemi ini. Dimana kita pasti selalu ekstra dan nggak mau lengah soal kesehatan, apalagi kesehatan keluarga.


Beruntung, aku bisa ikut event virtual Media Luncheon 2021 yang digelar pada Rabu, 22 September 2021 kemarin. Dari sana aku tahu AQUA Japan punya produk-produk inovatif terbarunya.

Produk AQUA Japan

Dengan mengusung tema “Home of Healthy Body, Mind and Soul,” kampanye AQUA Japan sesuai dengan produk-produk yang dihadirkan. Dimana AQUA Japan berfokus pada kenyamanan serta kesehatan konsumen.

Adapun produk dari AQUA Japan adalah sebagai berikut;


Kulkas side by side AQR-605IG(GB) didesain dengan fitur DEO Fresh lho. Jadi kita nggak perlu khawatir dengan pertumbuhan bakteri. Karena fitur DEO Fresh ini yang menjaga makanan agar tidak menimbulkan bakteri dengan mencegah dan menyerap aroma tidak sedap. Dengan begitu kita nggak perlu khawatir lagi nih untuk menyimpan makanan di kulkas.


Selanjutnya ada mesin cuci FQW-120876QD. Mesin cucui ini hadir dengan fitur Anti Bacterial Technology (ABT) untuk mencegah terjadinya pertumbuhan bakteri dan membuat bagian-bagian pada mesin cuci lebih higienis dan bersih. Selain itu diameter tabung ini lebih lebih besar dari tabung mesin cucin pada umumnya, yakni 525mm drum.


AQUA Japan juga menyiapkan AQA-KCRV9WGW, yaitu AC yang mampu membersihkan sendiri debu dan kotoran yang menempel di evaporator dan membunuh 99.99%. virus dan bakteri melalui fitur AQUA Fresh. Hadirnya AC ini jelas dapat semakin menambah kebersamaan dan kenyamanan saat berkumpul bersama keluarga dong.


Paling menarik perhatianku nih, dimana AQUA Japan menyediakan produk Android SMART TV LE58AQT6600UG. TV yang dapat memberikan hiburan dan kegembiraan di tengah kehangatan keluarga dan teman-teman.

Gimana tidak, dengan TV dengan series ini kita gak perlu lagi capek-capek pencet remote untuk ganti program. Karena TV ini sudah didesain dengan AI Smart voice oleh Google assistant. Cukup dengan tekan tombol mic pada remote, kita udah bisa menemukan film favorit kita dengan cepat, memeriksa skor pertandingan atau meredupkan lampu. Semua nya bisa kita lakukan tanpa meninggalkan apa yang kita tonton.

SMART TV Android AQUA Japan ini juga dapat dijadikan pusat ekosistem di rumah lho, karena didesain dengan Android device IoT Hub. Dengan google assistant dan google home kita dapat mengotrol semua perangkat pintar di sekita rumah. Oh ya, akses aplikasi Youtube dan Netflix juga lebih cepat dan mudah lho, karena one touch remote for Netflix and Youtube.

Cocok nih ada di ruang keluarga kita nantinya, untuk pengalaman menonton yang tak lagi monoton.


Nggak hanya memperhatikan kebutuhan keluarga Indonesia, AQUA Japan juga menghadirkan produk penunjang usaha kecil seperti Chest freezer AQF-450EC dengan teknologi Super Fast Freezing, 48 Hours Cooling Retention dan Showcase dengan fitur Bacteriostatic Inner Liner.

Teknologi 48 Hours Cooling Retention ini berguna saat pemadaman listrik, karena dapat menjaga bahan makanan tetap dingin selama 48 jam. Sedangkan Bacteriostatic Inner Liner maksudnya adalah teknologi yang mirip dengan ABT pada mesin cuci, permukaan showcase dilapisi antibakteri.

Tak hanya inovasi produk, AQUA Japan juga turut memberi jaminan layanan purna jual terbaik. Memberikan perpanjangan masa garansi misalnya untuk kompresor kulkas, kompresor AC, panel bagi produk LED dan LCD TV, serta tambahan masa garansi bagi inverter motor pada mesin cuci.

AQUA Japan juga berfokus pada keamanan dan kenyamanan konsumen, dengan menyediakan 152 dealer dan 14 service centre di Kota Medan.


You Might Also Like

1 komentar

Ads Here

Sidebar Ads

Like us on Facebook

Follow Instagram